Dzikry Hobi bergelut di bidang teknologi, digital marketing dan seo spesialist. CEO di agency digital Surabaya Masdzikry.com, lets work together.

14 Tips Cara Mengelola Blog Online dengan Mudah dan Efektif

5 min read

Cara Mengelola Blog Online dengan Mudah dan Efektif

Seiring berjalannya waktu, menulis di blog bisa menjadi pilihan dalam mendapatkan uang secara online. Namun, dalam mengembangkannya perlu waktu yang tidak sebentar. Ada beberapa tips mengenai cara mengelola blog online yang Anda miliki dengan efektif dan mudah.

Apa itu Blog?

Sebelum masuk ke inti pembahasan, ada baiknya terlebih dahulu Anda mengetahui apa itu blog online. Singkatnya, blog ialah salah satu jenis website online yang didalamnya terdapat banyak artikel dengan beragam topik, seperti tutorial, informasi, berita viral dan sebagainya.

Baca juga : tips cara meningkatkan authority website

Dalam penggunannya, blog online bisa digunakan dalam menyampaikan suatu informasi ke publik (masyarakat luas) agar dapat muncul di mesin pencarian Google.

Kemudian, secara umum ada blog yang membahas informasi secara spesifik, ini disebut dengan mikro blog. Namun tak sedikit juga ada blog yang membahas hampir seluruh jenis pembahasan. Pemilihan topik pada suatu blog tergantung selera dari penulisnya, ada yang spesifik dan ada yang general (topik beragam).

Platform Populer Blog

Dalam menjalankan blog, pengguna bisa memanfaatkan platform gratis dan berbayar. Ini disebut sebagai CMS (Content Management System) yang berfungsi sebagai back-end (ruang belakang website) dalam mengelola seluruh artikel, gambar dan beragam konfigurasi yang ada di halaman depan pada blog online.

1. Blogger

Untuk platform tipe gratis, pengguna bisa menggunakan CMS Blogger yang dimiliki oleh google. Pengguna hanya perlu akun google aktif untuk menggunakan platform tersebut.

Ketika menggunakan blogger secara gratisan, blog memiliki subdomain dibelakangnya berupa blogspot.com, contoh alamatblogkamu.blogspot.com, ini bisa dihilangkan dengan menggunakan domain berbayar.

Jika ingin tampil lebih professional, Anda bisa membeli domain berjenis TLD seperti .com .net .id dan sebagainya, mulai dari 150 ribuan yang banyak tersedia di internet.

2. WordPress

Di sisi lain, ada platform berbayar populer yang juga bisa digunakan dalam membuat blog online secara professional. Yaitu wordpress, wordpress sendiri terdapat 2 jenis yang berbeda yakni wordpress.com (berbayar) dan wordpress.org (gratis – selfhost).

Baca juga : kelebihan dan kekurangan wordpress.org

WordPress.com ini hampir sama seperti blogger yang bisa digunakan tanpa memerlukan hosting (penyimpanan website online) dan hanya perlu domain. Namun dalam penggunaannya, pengguna perlu membayar biaya sewa ke wordpress.com untuk bisa menggunakannya.

Berbeda dengan wordpress.org yang bisa digunakan secara gratis, tapi perlu hosting dan domain berbayar. Untuk menginstallnya, pengguna perlu mengakses melalui cpanel hosting di bagian softcollous.

Tips Cara Mengelola Blog Online

Dalam mengelola sebuah blog, tidak dibutuhkan skill khusus, pemula sekalipun bisa membuat blog dan mengelolanya dengan benar asal mau bersungguh-sungguh dan konsisten.

Berikut dibawah ini beberapa tips dari saya yang dapat Anda terapkan dengan mudah untuk meningkatkan performa blog dengan efektif dalam jangka panjang, diantaranya yaitu:

1. Gunakan Nama Domain yang Jelas

Penggunaan nama domain pada blog adalah suatu hal yang penting untuk diketahui pertama kali saat mulai membuat blog online. Ini bertujuan untuk mempermudah user mencari blog online Anda di mesin pencarian Google.

Fakta lainnya, nama domain yang bagus mampu memikat para pengiklan untuk beriklan di website Anda. Disisi lain jika Anda mencoba mendaftar adsense, Anda berpeluang untuk dibayar mahal (high cpc – cost per click) dan bisa menjadi penghasilan tambahan.

Namun, ini juga harus diikuti dengan membuat artikel (konten) secara konsisten, semisal menulis satu artikel setiap hari yang berkualitas, jelas dan enak dibaca.

2. Jangan Gunakan Widget yang Mengganggu Pembaca

Pemakaian widget yang dirasa kurang penting dapat mengganggu pembaca yang mengunjungi blog Anda. Sehingga, Anda perlu menghapus dan meminimalisir penggunaan widget yang tidak penting, seperti widget kalender, arsip, banner ukuran besar dan sebagainya.

Baca juga : kelebihan dan kekurangan blogger (blogspot)

Penggunaan widget yang berlebihan tentu dapat menggangu pembaca yang bisa membuat mereka kabur dan beralih ke blog yang lainnya. Jadi, hanya gunakan widget yang dirasa penting untuk digunakan oleh pembaca.

3. Pilih Tema Blog yang Elegan dan Simple

Tema termasuk salah satu faktor penting dalam suatu blog, sehingga Anda harus benar-benar selektif dalam memilih tema. Ada banyak tema yang tersedia di internet, mulai dari yang gratis hingga berbayar. Saran saya, lebih baik gunakan tema berbayar karena memang lebih berkualitas dan memiliki desain terbaik.

Bagi pengguna wordpress, bisa menggunakan tema bernama mediumish yang saat ini juga saya gunakan. Tema ini termasuk berbayar dan cukup populer digunakan oleh blog-blog besar, harga tema mediumish memiliki harga sekitar 200 ribuan.

4. Selalu Lakukan Riset Keyword sebelum Membuat Artikel

Bagi blogger pemula, seringkali melupakan riset keyword dalam membuat artikel. Terkadang mereka membuat banyak artikel dan bermain dengan kuantitas, yang penting banyak artikel asal cuan.

Cara ini memang tidak sepenuhnya salah, namun pembuatan artikel yang tidak disertai riset keyword kurang efektif dalam mendatangkan pengunjung.

Pembaca atau pengunjung adalah sumber pendapatan dari suatu blog online, untuk mendatangkannya, pembuat blog harus memahami apa itu volume keyword pada artikel.

Untuk melihat volume keyword, Anda bisa menggunakan tools gratis atau berbayar yang banyak tersedia di internet. Seperti google keyword planner, ubersuggest, ahrefs dan masih banyak lagi.

5. Buat Artikel yang Berbobot dan Tetap Konsisten

Konten is king, selalu buat artikel yang didalamnya memuat informasi penting, berbobot dan jelas untuk dibaca oleh manusia. Kemudian, selalu konsisten dalam membuat konten artikel. Artinya, Anda perlu rajin dan setidaknya menulis satu artikel setiap harinya.

Baca juga : kelebihan press release media nasional

Jika memiliki kesibukan lain, Anda bisa menggunakan jasa tulis artikel blog yang banyak tersedia di internet. Pastikan untuk memilih penulis terbaik di bidangnya.

Memang menulis artikel pertama kali adalah moment yang sulit, seringkali seseorang akan malas dan bingung mau memulai dari yang mana. Dalam hal ini, Anda bisa mengikuti artikel pada kompetitor atau website orang lain apabila belum mengetahui cara membuat artikel dengan benar (re-write – menulis ulang).

6. Buat Judul Artikel yang Menarik untuk Mengundang Click

Tips cara mengelola blog online selanjutnya yaitu membuat judul yang menarik. Meski terkesan remeh, pembuatan judul yang baik mampu mengundang click dan visitor blog Anda.

Caranya mudah, Anda bisa menambah angka pada awal judul terkait informasi yang Anda tulis. Seperti 5 cara membuat komputer quantum di Indonesia, 10 cara mengelola bahan baku nuklir terbaru dan sebagainya. Kemudian dibelakang judul, tambahkan kalimat penjelas, seperti termudah, terbaru, paling mudah, terpopuler dan lain-lain.

7. Pelajari Teknik Penulisan Seo On-page

Penulisan artikel dengan memperhatikan seo akan sangat berdampak pada perform blog Anda di mesin pencarian, hal ini bertujuan untuk mempermudah mesin pencari dalam mengetahui informasi yang ditulis. SEO sendiri adalah Search Engine Optimization yang merupakan metode agar website dikenali oleh mesin pencarian Google.

Baca juga : jasa content placement website online professional

Salah satu teknik umum yang perlu diketahui adalah penempatan keyword didalam artikel, seperti di awal paragfraf, akhir paragraf, di tengah-tengah paragraf, ratio 1% dari total jumlah kata dalam artikel dan sebagainya.

Bagi pengguna CMS wordpress, mungkin tidak dipusingkan dengan hal ini, terdapat plugin yang akan memandu penulis untuk memenuhi kriteria SEO google. Nama pluginnya yaitu Rank Math dan Yoast SEO.

8. Jangan Pernah Copy Paste Tulisan Blog Orang

Menulis artikel dengan baik dan original adalah hal penting dalam mengelola sebuah blog, ini bertujuan agar blog lebih tampil professional di mata mesin pencarian Google.

Tindakan mencopy paste tulisan orang lain secara mentah-mentah dapat membawa dampak negatif bagi blog Anda, seperti terdeteksi plagiarisme yang dapat menyebabkan terkena pinalti berupa deindex dan tidak muncul di pencarian Google.

Ada tips yang dapat Anda lakukan dalam mengatasi persoalan ini, Anda bisa menggunakan metode re-write atau menulis artikel blog orang lain menggunakan gaya bahasa sendiri.

Setelah membuat artikelnya, gunakan tools pendeteksi plagiarisme online untuk mengetahui seberapa besar presentase original terhadap tulisan yang Anda buat. Seperti smallseotools, duplichecker, 1text, prepost-seo dan sebagainya. Untuk hasil terbaik, pastikan untuk mendapatkan presentase 100%.

9. Gunakan Gambar Pemanis dalam Artikel dan Lakukan Optimasi

Gambar juga termasuk salah satu faktor yang diperhitungan oleh google. Sehingga, Anda perlu menggunakan gambar tambahan di awal artikel atau ditengah-tengah paragraf yang berperan sebagai pelengkap artikel.

Ketika memasukkan gambar dalam artikel, tidak boleh dilakukan secara sembarangan. Ini bertujuan agar artikel yang dibuat tetap bagus di mata mesin pencarian Google.

Caranya mudah, sebelum mengupload, kita perlu mengatur ukuran pixel, size dan format gambar tersebut. Ukuran standard yang digunakan adalah 550px x 400px, sedangkan ukuran adalah dibawah 50kb, untuk format terbaik gunakan format gambar terbaru yaitu webp.

Dalam penggunaan gambar format webp, Anda bisa menggunakan tools konverter tambahan yang banyak tersedia di internet seperti ezgif.com, convertio.co dan sebagainya untuk mengubah format gambar dari png atau jpg ke format webp.

10. Daftarkan Alamat Blog ke Google Search Console (GSC)

Mendaftarkan alamat blog ke google search console adalah hal pertama yang sangat penting untuk dilakukan dalam mengelola blog online. Ini berfungsi untuk mempermudah pengguna untuk melihat sejauh mana perkembangan blog tersebut.

Baca juga : rekomendasi daftar platform blog terbaik

Google search console sendiri adalah platform online buatan Google yang berfungsi untuk mengetahui dan memantau pergerakan keyword pada blog Anda.

Tips Cara Mengelola Blog Online Lainnya

  • Jangan share link blog ke sosmed secara berlebihan
  • Gunakan jasa backlink media nasional professional berkualitas tinggi
  • Kerjasama dengan pemilik blog online yang lain
  • Mengikuti berbagai komunita blogger Indonesia di sosmed

Kesimpulan

Kesimpulannya, blog bisa menjadi alternatif untuk mendapatkan uang secara online. Namun dalam mengelolanya diperlukan niat yang sungguh-sungguh dan konsistensi secara disiplin dalam membuat artikel. Usahakan untuk setidaknya membuat satu artikel minim 300 kata setiap harinya.

Tidak mudah memang untuk membuat blog pertama kali dengan tulisan dan performa yang baik, rasa malas dan ingin menyerah seringkali menghantui. Yang terpenting adalah Anda mau belajar hal baru dan mulai action menulis di blog. Orang yang hebat tidak langsung terlahir hebat, ada setiap luka dan usaha yang perlu dilaluinya.

Akhir kata, demikianlah informasi singkat yang dapat saya tulis kali ini seputar berbagai tips cara mengelola blog online dengan efektif. Semoga bermanfaat ya, see you next time.

Dzikry Hobi bergelut di bidang teknologi, digital marketing dan seo spesialist. CEO di agency digital Surabaya Masdzikry.com, lets work together.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *