Nur Alam Hobi bergelut di bidang teknologi, digital marketing dan seo spesialist. CEO di agency digital Surabaya Masdzikry.com, lets work together.

7 Rekomendasi Aplikasi Editor PC tanpa Watermark Terbaru

2 min read

Rekomendasi Aplikasi Editor PC tanpa Watermark Terbaru

Ruang editing bagi fotografer sudah bukan hal yang asing lagi karena memang ibarat bunga membutuhkan sebuah pekarangan agar tumbuh sempurna. Begitu juga mereka bergantung pada aplikasi editor PC tanpa watermark untuk menghasilkan foto dan video terbaik sesuai dengan konsepnya.

Baca juga : cara backup wordpress secara otomatis

Bukan berarti hasil jepretan dan pengambilan videonya jelek sehingga harus di edit, namun tujuannya agar hasil akhir bisa sempurna disesuaikan dengan konsep-konsepnya. Sebuah seni tanpa konsep tentu tidak akan berjalan lancar, begitu pula foto dan video yang masuk ke dalam kesenian terapan.

Rekomendasi Aplikasi Editor PC tanpa Watermark

Aplikasi editor yang sekarang bisa digunakan biasanya terdapat watermark atau nama dari aplikasinya tersebut pada hasil akhir editing. Hal tersebut sebenarnya memang mengganggu karena kurang terlihat natural. Berikut ini beberapa aplikasi editor untuk PC tanpa adanya penambahan watermark tersebut.

1. AVS Video Editor

Sering dijadikan andalan editor untuk mengedit videonya karena selain kapasitasnya rendah sehingga cocok pada PC dengan spesifikasi tidak tinggi juga. Meskipun cenderung kecil, fiturnya termasuk lengkap. Salah satu andalannya adalah video-video yang dihasilkan bisa full HD agar sempurna.

Resolusi HD sendiri memang akan membuat penonton nyaman karena kualitas gambarnya jernih. Selain itu, AVS juga menyediakan 300 efek transisi yang bisa membuat video lebih hidup atau disesuaikan dengan konsepnya. Fitur lainnya bisa menambahkan audio dan memberikan teks agar menarik.

2. Adobe Premiere Pro

Aplikasi editing milik Adobe memang terkenal sangat mumpuni dalam memberikan hasil akhir pada foto atau video. Kali ini vendor tersebut mengeluarkan Adobe Premiere Pro untuk mengedit video-video mentah menjadi matang sempurna dengan proses editing yang pastinya baik dan benar sesuai konsep.

Baca juga : manfaat ups bagi komputer pengguna

Hasil video yang diedit menggunakan aplikasi tersebut akan menghasilkan gambar berkualitas karena resolusinya hingga 4K. Selain itu, adanya fitur lainnya adalah efek unik hanya ada di dalam adobe premiere ini. Penggunaan tidak begitu sulit seperti pemikiran orang-orang awam mendengar namanya.

3. VirtualDub

Bagi Anda yang sedang belajar mengedit video, aplikasi ketiga sangat direkomendasikan karena selain ringan penggunaannya pun sangat mudah tidak terlalu rumit. Meskipun begitu, fitur-fitur di dalamnya cukup fungsional saat digunakan mengedit video-video mentah. Sayangnya khusus untuk OS Windows.

Selain untuk mengedit video, tampaknya VirtualDub juga menyediakan fitur yang digunakan sebagai perekam layar desktop sehingga bisa memanfaatkannya untuk membuat video-video tutorial pada laptop atau PC. Itulah yang menyebabkan aplikasi ini juga sangat sering diandalkan beberapa editor.

4. Sony Vegas Pro

Seperti namanya, vendor yang mengeluarkan aplikasi ini adalah Sony. Bagi Anda editor profesional dalam mengedit video-video mentah, direkomendasikan menggunakan aplikasi ini karena fitur-fiturnya cenderung berat tetapi akan menghasilkan video sempurna. Dibutuhkan teknik khusus saat proses edit.

Hal tersebut biasanya hanya dimengerti oleh editor profesional sehingga hasil akhir dari editannya sempurna. Adanya fitur animasi secara otomatis menjadikan aplikasi Sony Vegas Pro diandalkan oleh beberapa content creator dalam mengedit setiap videonya. Cukup direkomendasikan untuk editing.

5. Corel Video Studio

Selain Adobe, aplikasi dibawahi oleh vendor Corel ini juga menjadi andalan para editor untuk mengedit hasil video dan foto. Cara pengoperasiannya pun mudah tetapi menawarkan fitur-fitur sangat fungsional sehingga dapat digunakan oleh profesional maupun pemula yang sedang belajar mengenai dunia edit.

Baca juga : rekomendasi aplikasi edit foto kekinian terbaru

Adanya fitur clearer audio yang berguna untuk membuat suara Anda lebih jernih sehingga enak ketika didengarkan. Selain itu fiturnya cenderung mirip dengan Adobe, hanya berbeda pada ketersediaan efek-efek seperti frame dan filter. Screen capture juga merupakan salah satu andalannya untuk pengguna.

6. Windows Movie Maker

Sudah terlihat dari namanya bahwa aplikasi tersebut hanya dapat digunakan oleh software windows. Seperti pada aplikasi-aplikasi lainnya sejenis, penggunaannya cenderung mudah sehingga dapat digunakan oleh siapapun asalkan tahu dasar-dasar editing. Selain itu fiturnya fungsional.

Bisa dibilang Windows Movie Maker sederhana namun sangat bermanfaat sebagai aplikasi editing video yang biasanya dikenal oleh beberapa orang sulit pengoperasiannya. Tampilannya pun terlihat ringan dan mudah dipahami sehingga ibarat amatir dalam mengedit video-video tetap akan dapat menggunakannya.

7. Lightworks

Rekomendasi aplikasi terakhir adalah lightworks dikenal sangat nyaman digunakan, tampilannya ringan serta penggunaannya tidak rumit.

Lightworks lebih dikhususkan bagi editor yang ingin mengedit videonya dengan berbagai efek keren karena memang disini disediakan banyak fitur sejenis. Selain memiliki fitur professional, semua orang bisa menggunakannya secara gratis.

Penutup

Ketujuh rekomendasi aplikasi editor PC tanpa watermark di atas dapat digunakan secara gratis. Dari semuanya tidak akan ada penambahan nama aplikasinya, sehingga hasil akhirnya pure natural editan dari editornya. Untuk dipelajari pun sangat mudah, memungkinkan pemula tetap bisa belajar disana.

Baca juga : manfaat centang biru instagram untuk bisnis

Akhir kata, demikianlah pembahasan sederhana seputar aplikasi editing untuk PC windows tanpa watermark yang dapat Anda gunakan dengan mudah dan gratis. Semoga bermanfaat ya.

Nur Alam Hobi bergelut di bidang teknologi, digital marketing dan seo spesialist. CEO di agency digital Surabaya Masdzikry.com, lets work together.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *