Masdzikry.com – Ide jualan makanan kekinian modal kecil jelas ada dan banyak banget makanan. Terlebih makanan kekinian selalu ada aja yang baru dari dulu hingga sekarang. Sehingga ini bisa menjadi peluang bisnis baru saat ini.
Jualan atau bisnis kuliner tidak melulu dengan modal besar jika ingin untung banyak. Dengan modal kecil dan jualan makanan kekinian juga bisa mendapatkan untung besar jika tahu cara mengelola bisnis dengan baik.
Baca juga : Strategi Bisnis untuk Mempromosikan Produk Online
Banyak sekali ide jualan makanan kekinian dengan modal kecil. Selain bisa dijual secara langsung, Anda juga bisa menjual secara online untuk memasarkan makanan jualan anda.
Terlebih untuk makanan kekinian saat ini cocok dijual secara online terutama di sosial media. Pastinya anda juga tidak asing dan sering bertemu produk makanan kekinian yang dijual di sosial media.
Nah anda pingin mencoba jualan makanan kekinian dengan modal kecil ? berikut ini ide-ide yang bisa anda coba dan menambah pengetahuan sebelum terjun ke bisnis kuliner.
Ide Jualan Makanan Kekinian Modal Kecil
Berikut ini beberapa ide jualan makanan kekinian modal kecil yang bisa anda coba dan sebagai wawasan sebelum terjun ke bisnis kuliner. Di antaranya yaitu:
1. Baso Aci
Baso Aci menjadi rekomendasi pertama karena pasti dari anda sudah tidak asing dengan makanan satu ini. Sekarang Baso Aci menjadi bisnis makanan yang sangat banyak ditemukan di sosial media.
Hal ini dikarenakan modal untuk berjualan makanan ini tidak memerlukan modal banyak di awal. Selain itu makanan ini familiar di lidah Masyarakat Indonesia dan memiliki cita rasa lezat.
Sehingga banyak yang memilih berjualan makanan Baso Aci dan dijual secara online. Makanan ini termasuk makanan kekinian karena di kemas dengan baik untuk dijual secara online. Isian Baso Aci dengan pendamping lain juga beragam dan banyak menjadi buruan Netizen di sosial media.
2. Tteokbokki atau Toppoki
Tteokbokki atau yang lebih dikenal Toppoki oleh Masyarakat Indonesia merupakan makanan asli Korea. Dimana makanan satu ini banyak digemari Masyarakat Indonesia karena demam Korea yang lagi hitz.
Baca juga : Rekomendasi Aplikasi Bisnis Online
Hal ini juga menjadi peluang baru bagi pengusaha yang mencoba berbisnis jualan makanan Toppoki. Bahkan saat ini banyak penjual Toppoki secara online di sosial media terutama TikTok.
Jadi tidak ada salahnya anda jika ingin mencoba berjualan Toppoki sebagai ide jualan makanan kekinian.
3. Seblak
Seblak merupakan makanan khas Sunda yang saat ini sedang ramai dan menjadi makanan kekinian dengan berbagai topping bervariasi. Seblak bisa jadi ide makanan kekinian dan untuk awal usaha anda juga tidak perlu modal banyak.
Anda bisa mengelola usaha dengan mencoba topping lainnya yang menarik. Atau juga bisa mencoba jualan Seblak dengan target pasar online. Sehingga anda perlu mengelola dengan baik bisnis ini agar berjalan dengan lancar dan bisa usaha bisa sukses.
4. Frozen Food
Frozen Food menjadi ide usaha makanan kekinian dengan awal modal kecil. Sehingga anda bisa mencoba ide usaha jualan makanan Frozen Food jika ingin mencoba. Selain itu agen Frozen Food saat ini cukup mudah ditemukan.
Dan aneka makanan Frozen Food ini selalu ada yang baru. Selain itu anda juga bisa mencoba dengan menjualkannya secara online karena peminat Frozen Food saat ini cukup banyak.
5. Baby Crab
Baby Crab atau Bayi Kepiting menjadi makanan kekinian yang enak dan juga lezat pastinya. Bayi kepiting ini banyak diolah menjadi makanan kering yang krispi dengan aneka rasa.
Baca juga : Ide Usaha Jajanan Anak dengan Modal Kecil
Terlebih harganya cukup mudah dengan rasa yang tentu cocok di semua lidah Masyarakat Indonesia. Sehingga ini bisa jadi peluang usaha makanan kekinian dengan modal kecil.
Anda bisa mencoba dan bisa mencoba variasi rasa lainnya. Makanan ini juga bisa tahan lama jika dibuat makanan krispi dan tentu bisa dijual secara online karena banyak peminatnya.
6. Corn Dog
Satu lagi makanan yang lagi populer di Indonesia dan berasal dari Korea yaitu Corn Dog. Banyaknya drama korea yang menampilkan makanan satu ini, Berdampak pada banyaknya yang berjualan Corn Dog saat ini.
Ini bisa jadi peluang usaha baru dikarenakan untuk awal usaha anda tidak perlu banyak modal karena dengan modal kecil bisa terjun ke usaha makanan ini.
Namun tentu anda harus tahu resep cara membuat Corn Dog yang enak dan tahu berapa harga jualnya agar anda mendapatkan keuntungan.
7. Bakso Goreng
Ide jualan makanan kekinian modal kecil berikutnya yaitu bakso goreng. Bakso goreng pasti sudah tidak asing lagi bagi anda.
Anda bisa mencoba usaha ini karena bakso goreng ini selain bisa di jual secara langsung juga bisa dijual secara online jika anda mampu mengemas nya dengan baik.
8. Sosis Bakar
Sosis Bakar saat ini menjadi makanan kekinian yang ramai dijual dan ditemukan di tempat ramai. Dimana usaha Sosis Bakar ini juga tidak memerlukan modal besar. Dan juga agen sosis juga banyak untuk saat ini.
Baca juga : Rekomendasi Ide Usaha Makanan Kreatif Inovatif
Anda bisa mencoba dan bisa berjualan online untuk daerah atau wilayah yang anda tinggal. Tentu dengan aneka rasa dan aneka macam sosis membuat banyak orang tertarik.
9. Basreng
Basreng menjadi makanan kekinian yang saat ini ramai di sosial media. Ini bisa jadi peluang bagi anda juga yang ingin mencoba jualan makanan kekinian. Usaha ini tak perlu modal banyak apalagi juga bisa dijual secara online.
Basreng yang merupakan makanan khas sunda dengan cita rasa berbagai macam ini memang enak karena berbahan bakso ikan yang diiris secara tipis-tipis.
Akhir Kata
Itulah ide-ide jualan makanan kekinian modal kecil dengan untung besar. Semua ide bisnis di atas tadi bisa Anda olah lagi jika terjun ke dunia usaha makanan ini. Semoga bermanfaat dan terimakasih.