Achmad Dimas Salam kenal, saya achmad dimas. Suka bergelut di bidang komputer dan kepenulisan, bagian penulis di masdzikry.com, let's goo.

5+ Rekomendasi Ide Usaha Makanan Kreatif Inovatif Masa Kini

2 min read

Masdzikry.com – Ide usaha makanan kreatif inovatif jelas saat ini banyak di cari oleh masyarakat. Karena usaha kian hari makin kian banyak pesain. Sehingga perlu ide usaha lain yang kreatif agar beda dari yang lain.

Usaha makanan kreatif inovatif memang tiada matinya. Pasti dari kalian tidak menyadari dari dulu hingga sekarang bahwa ada aja makanan baru yang kreatif. Baik itu makanan dari dalam negeri ataupun luar negeri.

Baca juga : Cara Memulai Bisnis Properti Modal Kecil di Indonesia

Memang bisnis makanan menjadi bisnis yang menjajikan. Apalagi jika bisa mengelola usaha dengan baik pastinya omzet yang didapat juga fantastis dari bisnis usaha makanan.

Apalagi jika bisnis makanan yang sesuai dengan lidah Masyarakat Indonesia. Pastinya omzet yang didapat juga lumayan dan jika bisa dikelola dengan pintar baik itu ide makanan nya, pemasaran, pemilihan lokasi dan lain-lain.

Ide Usaha Makanan Kreatif Inovatif

Jika anda tertarik dan akan terjun ke industri makanan. Maka Anda perlu menemukan ide usaha makanan kreatif inovatif.

Ide Usaha Makanan Kreatif Inovatif

Berikut di bawah ini beberapa ide usaha makanan masa kini yang bisa Anda coba dan jual secara online, di antaranya yaitu:

1. Keripik Tempe

Tempe menjadi salah satu makanan yang digandrungi Masyarakat Indonesia. Harganya yang terjangkau serta mempunyai cita rasa lezat membuat makanan satu ini menjadi favorit makanan Masyarakat di Indonesia.

Tempe asli Indonesia ini bisa diolah menjadi berbagai olahan, Salah satunya keripik Tempe. Walau sudah tidak asing namun bisa keripik Tempe bisa jadi usaha makanan kreatif dan inovatif.

Anda bisa mencoba mengolah Tempe menjadi keripik dengan aneka rasa. Tentu anda bisa mencoba berbagai rasa dengan keripik Tempe. Keripik Tempe ini jika dikemas dan diolah dengan baik juga bisa bertahan lama, Sehingga bisa juga dijual secara online.

2. Baby Crab

Baby Crab saat ini menjadi makanan yang kekinian dan banyak yang sudah memulai usaha makanan Baby Crab ini. Baby Crab atau Bayi Kepiting ini biasanya di olah menjadi makanan krispi.

Baca juga : Keunggulan Press Release bagi Bisnis

Tentu rasanya makanan Baby Crab ini sangat enak dan ini bisa menjadi ide usaha makanan baru yang kreatif dan juga inovatif. Anda bisa mencoba usaha ini dengan menambah aneka rasa yang menarik.

Baby Crab ini juga bisa di jual secara online dengan mengemas dan mengolah secara baik. Tentu Baby Crab ini banyak peminatnya apalagi di sosial media tengah ramai makanan yang satu ini.

3. Aneka Sambal

Masyarakat Indonesia pasti sudah tidak asing lagi dengan sambal. Namun usaha makanan saat ini juga merambah ke Sambal. Terutama untuk sambal rumahan dengan aneka macam yang banyak disukai orang-orang.

Sambal menjadi salah satu rekomendasi usaha makanan kreatif inovatif yang bisa dijual online. Contoh sambal seperti sambal cumi, sambal ayam suwir, sambal udang dan masih banyak lagi macam sambal lainnya yang bisa anda coba sebagai ide usaha makanan kreatif dan inovatif.

4. Rice Box

Rice Box menjadi salah satu makanan yang kekinian untuk tahun ini. Rice Box bisa jadi ide usaha makanan kreatif dan inovatif. Karena rice box ini simple dan praktis. Apalagi dilihat dari bungkus nya yang terlihat kekinian dan menarik banyak orang.

Rice Box sendiri banyak varian yang bisa anda temukan saat ini. Seperti Rice Box ayam sambal, Rice Box ayam geprek dan masih banyak lagi. Anda bisa mencoba nya karena usaha makanan Rice Box belum banyak yang memulai. Apalagi usaha makanan Rice Box ini bisa dijual secara online untuk daerah anda.

5. Abon

Abon merupakan makanan yang identik dengan kering dan berbahan daging sapi. Makanan Abon menjadi salah satu makanan kreatif inovatif jika anda bisa mengolah dengan berbagai bahan lainnya selain daging sapi.

Baca juga : Contoh Kreatif dan Inovatif dalam Kewirausahaan

Bahan dasar Abon selain daging ada Abon cabai, Abon ikan Lele, Abon ikan Tuna, Abon Ebi dan masih banyak lagi. Untuk usaha makanan Abon anda perlu peruntukan untuk pemasaran online.

Kenapa diutamakan untuk dijual online ? Dikarenakan belum banyak pesaing dan juga karena Abon ini makanan kering yang diperlukan penggorengan sampai kering. Sehingga anda bisa menjualnya tanpa pengawet karena bisa dipastikan bisa tahan lama.

6. Katering Sehat untuk Orang Diet

Usaha makanan selanjutnya yang bisa dijadikan ide usaha makanan kreatif inovatif yaitu usaha makanan katering sehat untuk orang diet. Jadi untuk target usaha ini hanya untuk orang tertentu karena tidak semua orang melakukan program diet.

Usaha ini jarang ada pesaing karena memang target pemasaran yang sulit karena hanya untuk orang tertentu. Sehingga anda bisa mencoba usaha ini dan untuk pemasaran ini pastinya online untuk daerah sekitar tempat anda tinggal.

Untuk usaha ini anda perlu berhati-hati karena bahan serta olahan untuk orang yang mengikuti program diet. Anda bisa berkonsultasi dengan ahli gizi agar menemukan makanan yang seimbang untuk orang-orang yang mengikuti program diet.

Akhir Kata

Itulah beberapa usaha makanan kreatif inovatif terbaru untuk tahun ini. Saya memilihkan beberapa usaha makanan yang tentu belum banyak pesaing sehingga anda bisa mencoba. Sekian dari Masdzikry.com dan terimakasih telah membaca.

Achmad Dimas Salam kenal, saya achmad dimas. Suka bergelut di bidang komputer dan kepenulisan, bagian penulis di masdzikry.com, let's goo.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *