Nur Alam Hobi bergelut di bidang teknologi, digital marketing dan seo spesialist. CEO di agency digital Surabaya Masdzikry.com, lets work together.

Pengertian Virtual Box dan Kelebihannya bagi Pengguna

2 min read

Pengertian Virtual Box

Apabila Anda sudah sering berkutat dengan sistem pengoperasian, tentu saja sudah tidak asing dengan istilah Virtual Box. Pengertian Virtual Box sendiri merupakan salah satu software yang dapat memungkinkan penggunanya menjalankan sebuah sistem operasi dalam sistem operasi.

Baca juga : fungsi dan cara kerja GPON fiber optic

Untuk menggunakannya, maka pastikan untuk menginstallnya terlebih dahulu pada website resminya. Software ini sendiri sudah dibekali dengan lisensi GPL. Yakni sebuah lisensi yang menjamin penggunanya bebas menjalankan ataupun membagikan software tersebut secara gratis.

Pengertian Virtual Box

Perlu Anda ketahui bahwa dalam virtualisasi sistem operasi terdapat dua jenis teknologi yang digunakan. Diantaranya seperti hosted hypervisor, yakni merupakan sebuah virtualisasi yang dapat Anda unduh dalam sistem operasi sebagai host.

Serta bare metal hypervisor yaitu virtualisasi yang hanya dapat digunakan saat diinstall langsung pada perangkat keras. Untuk Virtual Box sendiri termasuk sebagai software virtualisasi hosted hypervisor. Software ini dikembangkan langsung oleh Oracle dengan sifatnya yang open source.

Selain itu, pengaturan instalasinya sendiri sudah disediakan bagi sistem Linux, Windows, Solaris, serta Macintosh yang dapat dilakukan secara gratis. Virtual Box juga mendukung tiga jenis virtual hardisk drive. Yaitu VHD, VDI, serta VMDK.

Kelebihan Virtual Box

Seperti yang sudah dijelaskan sebelumnya, bahwa Virtual Box merupakan sebuah software virtualisasi. Keberadaannya sendiri juga memiliki berbagai manfaat yang bisa Anda dapatkan. Apa saja? Ketahui berbagai manfaat tersebut pada penjelasan selengkapnya di bawah ini:

1. Menghemat Biaya Media Penyimpanan

Selain dapat bermanfaat untuk menghemat biaya investasi perangkat keras, saat menggunakan Virtual Box juga bisa bermanfaat untuk memangkas biaya ruang media simpan untuk sistem yang digunakan. Pasalnya, penggunaan software tersebut dapat dilakukan dengan mengelola lewat jendela aplikasi.

Dalam hal ini, Anda bisa menyesuaikan kapasitas perangkat kerasnya yang ada di komputer. Hal ini berarti apabila terdapat banyak sisa ruang dari perangkat keras host, maka tentu saja semakin besar pula potensi jumlah perangkat keras virtual yang dapat dibuat.

2. Menghemat Biaya Investasi Hardware Komputer

Saat Anda menggunakan Virtual Box, maka sudah tidak memerlukan lagi perangkat baru. Hal ini berarti akan lebih mudah dalam menghemat biaya investasi hardware tanpa perlu membelinya yang baru lagi. Pasalnya, pengguna sudah dapat menjalankan sistem yang berda hanya dalam satu layar saja.

Baca juga : kelebihan dan kekurangan FTP server

Tidak heran jika saat memakai Virtual Box, setiap pengguna dapat memangkas biaya lebih banyak tanpa perlu membeli perangkat keras yang baru untuk digunakan. Oleh karena itu, tidak perlu ragu lagi untuk menggunakan software tersebut agar lebih hemat.

3. Mempercepat Uji Implementasi

Tidak banyak yang tahu, bahwa keberadaan software ini dapat melakukan cloning virtual hardisk. Tepatnya dari sistem virtualisasi OS yang memang sudah dilakukan konfigurasi di dalam Virtual Box. Dengan begitu, apabila pengguna ingin mengimplementasikan teknologi tertentu tidak perlu menginstall OS lagi.

Pasalnya, saat menggunakan virtual hardisk sudah terinstall sebelumnya. Anda hanya perlu melakukan cloning kemudian fresh OS tersebut sudah dalam keadaan siap untuk digunakan. Tidak heran jika saat menggunakannya akan bermanfaat untuk memangkas uji implementasi.

4. Mempermudah Konfigurasi Hardware secara Virtual

Manfaat lainnya yang bisa diperoleh saat menggunakan Virtual Box adalah bisa melakukan konfigurasi. Untuk setting hardware virtual pada software ini sendiri umumnya terdiri dari RAM, CPU, display, hardisk, LAN port, USB port, hingga soundcard.

Seluruh perangkat virtual yang sudah disebutkan dapat terinstall secara otomatis. Dengan begitu, Anda tidak perlu lagi melakukan penginstallan driver yang memakai setiap file eksternal. Setelah itu, langsung saja melakukan konfigurasi dengan cara yang simpel.

5. Media Belajar IT Gratis

Sebagai pemula di bidang IT, maka tentu saja sangat penting untuk lebih mendalami bidang tersebut. Virtual Box sendiri dapat dijadikan sebagai salah satu media belajar yang cukup direkomendasikan. Terlebih media ini terbilang jauh lebih aman dari adanya potensi kerusakan yang mungkin terjadi.

Baca juga : memahami pengertian dan kelebihan forex

Pasalnya, setiap kerusakan pada sistem virtual tidak akan memberikan dampak yang berarti terhadap komputer host. Saat ini sendiri sudah ada banyak siswa yang sudah menerapkan penggunaan Virtual Box sebagai media pembelajaran mereka maka jangan ragu juga untuk menggunakannya.

6. Replacement Sistem Virtual yang Mudah

Saat satu komputer host tidak dapat lagi menjalankan berbagai perangkat virtual akibat adanya faktor spesifikasi atau masalah lainnya seperti kapasitas hardisk yang tidak mumpuni, maka pengguna bisa dengan mudah melakukan replacement atau pemindahan terhadap perangkat virtual tersebut.

Caranya sendiri dapat dilakukan dengan sangat mudah. Anda bahkan hanya menyalin hardisk virtual yang dimiliki ke dalam komputer host lainnya yang jauh lebih kompatibel. Kemudian, jangan lupa juga untuk menambahkan sedikit konfigurasi.

Penutup

Itulah beberapa informasi mengenai pengertian Virtual Box beserta berbagai manfaatnya. Dengan adanya berbagai manfaat tersebut, maka tidak perlu ragu untuk menggunakannya. Oleh karena itu, pastikan Anda menginstallnya terlebih dahulu pada alamat resminya.

Nur Alam Hobi bergelut di bidang teknologi, digital marketing dan seo spesialist. CEO di agency digital Surabaya Masdzikry.com, lets work together.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *