Nur Alam Hobi bergelut di bidang teknologi, digital marketing dan seo spesialist. CEO di agency digital Surabaya Masdzikry.com, lets work together.

Tarif MRT Jakarta Terbaru dan Tips Cara Menaikinya

2 min read

Tarif MRT Jakarta

Kehidupan masyarakat memang tidak bisa dilepaskan dari transportasi. Nantinya, keberadaan transportasi tersebut digunakan untuk melakukan perpindahan ke tempat lainnya. Saat ini sendiri MRT Jakarta bisa jadi pilihan transportasi yang paling tepat. Tetapi, ketahui juga berapa tarif MRT Jakarta.

Baca juga : harga pizza 1 meter untuk makan bersama

MRT sendiri merupakan salah satu jenis transportasi yang sudah sering digunakan oleh masyarakat. Siapa saja dapat menggunakan kendaraan tersebut baik itu untuk sekolah, kerja, atau sekedar bepergian saja. Alat transportasi ini juga terbilang modern dan dapat digunakan dengan praktis serta cepat.

Mengenal MRT di Jakarta

MRT Jakarta atau Moda Raya Terpadu Jakarta merupakan salah satu sistem transportasi transit cepat yang memanfaatkan kereta rel listrik. Alat transportasi yang satu ini sendiri sudah dikembangkan sejak tahun 2014 serta diresmikan tepat pada tanggal 24 Maret 2019.

Keberadaan transportasi ini sendiri dapat mengangkut penumpang dengan jumlah yang banyak secara cepat. Jika dilihat secara umum, maka MRT juga masih masuk ke dalam kategori kereta yang dioperasikan secara otomatis. Adapun kecepatan lajunya bisa mencapai 100 km/jam.

MRT sendiri juga dapat dijadikan sebagai transportasi massal dengan proses transit yang terbilang cukup cepat. Transportasi ini berbasis rel listrik sehingga sangat nyaman digunakan penumpang. Terbukti bahwa keberadaannya sudah diterapkan lebih dahulu di beberapa negara lainnya.

Tarif MRT Jakarta

Bagi mereka yang baru saja mengenal MRT, tentu saja belum mengetahui berapa harga tiket transportasi tersebut. Untuk MRT Jakarta sendiri dibedakan menjadi dua tipe yakni multi trip ticket dan single trip ticket. Multi trip ticket merupakan kartu yang dapat digunakan lebih dari sekali perjalanan.

Baca juga : cara mendapatkan kuota darurat indosat

Berbeda dengan single trip ticket yang merupakan kartu untuk sekali perjalanan saja. Masa berlakunya yakni selama 7 hari. Untuk kedua kartu tersebut nantinya dapat dilakukan pengisian ulang atau top up. Pada single trip ticket memiliki harga sekitar Rp 15.000 sementara multi trip ticket Rp 25.000.

Untuk biaya MRT Jakarta sendiri tergantung perjalanan antar stasiunnya. Umumnya, tarif yang ditawarkan mulai dari Rp 3.000 sampai dengan Rp 14.000. Untuk tiketnya sendiri dapat Anda peroleh lewat transaksi di loket penjualan atau Mesin Tiket Otomatis. Pilih saja salah satu tiketnya sesuai dengan kebutuhan.

Cara Menaiki MRT Untuk Pemula

Sangat penting bagi Anda untuk mencoba menaiki MRT yang ada di Jakarta ini. Nantinya akan ada jalur sepanjang 16 km dengan perjalanan yang sangat praktis dan cepat. Di bawah ini merupakan beberapa cara untuk menaiki transportasi tersebut yang perlu diperhatikan:

1. Beli Kartu MRT

Apabila ingin menaiki MRT, maka wajib untuk memiliki kartu. Baik itu single trip maupun multi trip. Untuk kartu single trip sendiri hanya mempunyai masa berlaku sampai 7 hari saja setelah pembelian. Jika sudah maka perlu dikembalikan lagi agar memperoleh uang refund sekitar Rp 15.000.

Tarif MRT Jakarta

Sementara itu, untuk kartu multi trip tidak terdapat batasan waktu penggunaannya. Untuk kartu ini sendiri sangat cocok dijadikan pilihan bagi mereka yang memang sering menggunakan MRT. Dengan begitu, tidak perlu pusing lagi memikirkan mengenai masa berlakunya yang cepat habis.

2. Lakukan Tap In

Apabila tiket kartu pembayaran sudah didapatkan sesuai dengan kebutuhan, maka lanjutkan dengan melakukan tap in ke mesin pemindai kartu otomatis. Mesin yang satu ini terbilang cukup unik karena berbeda dengan yang ada pada halte Commuter Line.

Anda bahkan tidak perlu kerepotan membuka pintu mesin tersebut. Pasalnya, pintu mesin akan terbuka ketika pengguna sudah melakukan tap in ataupun tap out. Dengan begitu, tentu saja akan semakin praktis dan sangat mudah saat menggunakannya.

3. Antri Pada Garis

Selanjutnya, Anda bisa menunggu kedatangan MRT dengan duduk-duduk di bangku yang sudah disediakan. Untuk transportasi ini sendiri juga sudah disediakan garis pembantu penumpang. Agar nantinya mereka dapat naik maupun turun dengan lebih tertib.

Baca juga : harga dinamo mesin cuci terbaru

Tidak hanya itu saja, keberadaan garis juga dilakukan agar lebih aman. Untuk itu, pastikan mengantri pada tempat yang sudah disediakan. Serta jangan lupa juga untuk membudayakan mengantri agar tidak berdesak-desakan saat ingin menggunakan MRT tersebut.

4. Mulai Naik MRT

Saat berada di stasiun, maka Anda juga akan diperlihatkan dengan beberapa papan rute. Tentu saja papan tersebut sangat membantu setiap penumpang untuk mengetahui berapa banyak rute lagi yang harus mereka lewati agar dapat menuju stasiun tujuan yang diinginkan.

Saat MRT sudah tiba, maka Anda bisa langsung menaikinya. Saat berada di dalam transportasi tersebut sangat penting untuk mematuhi segala peraturan yang sudah disediakan oleh pengelola. Penumpang juga dapat menikmati fasilitas yang sudah disediakan dengan bijak.

Penutup

Itulah beberapa informasi mengenai tarif MRT Jakarta beserta cara menaikinya untuk pemula. Tentu saja, akan sangat seru dan menyenangkan saat menaiki transportasi tersebut. Terlebih tarif yang ditawarkan juga terbilang cukup terjangkau sehingga tidak perlu ragu untuk menggunakannya.

Nur Alam Hobi bergelut di bidang teknologi, digital marketing dan seo spesialist. CEO di agency digital Surabaya Masdzikry.com, lets work together.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *