Nur Alam Hobi bergelut di bidang teknologi, digital marketing dan seo spesialist. CEO di agency digital Surabaya Masdzikry.com, lets work together.

Cara Melakukan Pinjaman BCA Jaminan BPKB Motor

2 min read

Cara Melakukan Pinjaman BCA Jaminan BPKB Motor

BCA atau Bank Central Asia merupakan salah satu bank swasta terbesar di Indonesia yang menyediakan layanan untuk menabung maupun pinjaman. Transaksi untuk meminjam uang disebut juga dengan kredit dan biasanya ada jaminan. Pinjaman BCA jaminan BPKB motor bisa menjadi salah satu solusinya.

Baca juga : tugas officer bank di Indonesia

Bank memiliki peran penting untuk mengatur arus perputaran uang dan menjadi tempat transaksi untuk menabung maupun mengajukan pinjaman. Sebelum melakukan pinjaman, tentu penting untuk mengetahui syarat apa saja yang harus dipersiapkan agar proses pengajuan kredit dapat berjalan lancar.

Pengajuan Pinjaman dengan Jaminan di Bank BCA

Sebagai salah satu bank swasta terbesar dan terpercaya di Indonesia, BCA senantiasa memberikan layanan maksimal kepada setiap nasabahnya. Tidak hanya memberikan layanan untuk tempat menabung, melalui lembaga keuangan ini Anda juga bisa mengajukan pinjaman uang atau kredit.

Ada banyak jenis kredit yang bisa diajukan dan bisa Anda ambil sesuai kebutuhan. Contohnya seperti kredit konsumtif untuk pinjaman kebutuhan yang sifatnya konsumtif. Jenis kedua adalah kredit produktif yang biasanya diperlukan untuk modal usaha pebisnis.

Agar bisa mendapatkan pinjaman dari bank, maka biasanya ada jaminan yang harus disertakan. Baik berupa barang berharga seperti emas, surat tanah, maupun BPKB kendaraan bermotor. BCA menawarkan produk KKB Refinancing yakni khusus untuk pinjaman yang menyertakan agunan.

Cara Melakukan Pinjaman BCA Jaminan BPKB Motor

Meminjam mungkin menjadi alternatif bagi yang benar-benar membutuhkan dana mendesak baik untuk kebutuhan konsumtif maupun memulai usaha. Namun, pertimbangkan resiko bunga yang nantinya harus dibayarkan jika meminjam ke bank. Berikut ini cara melakukan pinjaman BCA dengan jaminan BPKB motor, di antaranya:

  • Mendatangi kantor BCA terdekat secara langsung
  • Pastikan dokumen yang disyaratkan untuk melakukan pinjaman sudah lengkap dan jangan lupa untuk membawa dokumen tersebut
  • Isi formulir pengajuan pinjaman yang tersedia
  • Pihak BCA akan menerima formulir tersebut dan melakukan pengecekan apakah calon peminjam memiliki riwayat kredit macet atau tidak
  • Perlu diketahui bahwa bank tidak akan menerima pinjaman dari nasabah yang kreditnya tidak lancar
  • Ajukan pinjaman dengan nominal yang diinginkan
  • Pertimbangkan rasio angsuran dan besaran pokok yang harus dibayarkan berdasarkan perhitungan gaji atau pendapatan bulanan
  • Nominal pengajuan yang lebih besar dari rasio angsuran akan ditolak secara otomatis oleh pihak bank
  • Pastikan untuk selalu stand by dan berjaga-jaga jika sewaktu-waktu bank BCA menghubungi untuk melakukan proses selanjutnya

Cara-cara di atas adalah jenis pengajuan secara offline. Seiring dengan perkembangan teknologi yang semakin canggih, Anda juga dapat melakukan pengajuan secara online. Berikut ini langkah-langkah yang harus diikuti, yaitu:

  • Download aplikasi KKB Refinancing pada smartphone
  • Unduh formulir pengajuan melalui aplikasi tersebut
  • Isi formulir dengan lengkap dan detail
  • Kirim kembali formulir yang tersedia ke pihak bank BCA
  • Tunggu hingga pihak BCA melakukan pengecekan
  • Anda akan dihubungi jika lolos
  • Pencairan dana akan membutuhkan waktu kurang lebih 14 hari

Syarat Pinjaman BCA dengan Jaminan BPKB Motor

Seperti disinggung sebelumnya, saat akan mengajukan pinjaman ke kantor BCA terdekat, maka ada dokumen yang harus disiapkan sebagai syarat. Berikut ini syarat-syarat yang harus Anda siapkan jika ingin melakukan pinjaman di Bank BCA dengan jaminan BPKB motor, yaitu:

  • Pastikan bahwa Anda merupakan karyawan tetap sebuah perusahaan swasta maupun instansi pemerintah
  • Usia minimal yang disyaratkan adalah 21 tahun dan maksimal 55 tahun pada saat pelunasan untuk karyawan dan maksimal 60 tahun untuk pengusaha
  • Angsuran yang harus dibayarkan setiap bulannya harus menggunakan Auto Debit rekening BCA
  • Kendaraan yang dijaminkan harus sudah didaftarkan asuransi di KKB BCA yang merupakan jenis asuransi motor untuk tahun pertama

Selain syarat pokok di atas, Anda juga harus menyiapkan beberapa dokumen berikut ini saat melakukan pengajuan, di antaranya:

  • Fotocopy KTP suami dan istri jika join income
  • Fotocopy Kartu Keluarga
  • NPWP pribadi
  • Slip gaji
  • NPWP (Nomor Pokok Wajib Pajak) pribadi
  • NPWP (Nomor Pokok Wajib Pajak) badan usaha jika pengajuan dilakukan oleh wirausahawan atau pebisnis
  • TDP, SIUP, dan akte pendirian usaha untuk wirausaha
  • Surat Ijin Praktek untuk pekerja professional
  • Fotocopy rekening tabungan selama 3 bulan terakhir
  • Fotocopy jaminan BPKB dan STNK mobil atau motor yang akan dijaminkan
  • Surat persetujuan untuk melakukan pinjaman kredit baik dari suami maupun istri

Perlu diketahui bahwa mengajukan pinjaman memang tidak mudah dan tidak semua orang bisa lolos setelah pengecekan. Selain syarat-syarat yang telah ditentukan di atas, calon pinjaman juga harus bersih dari Riwayat kredit macet dan sejenisnya.

Kesimpulan

Mengajukan pinjaman dengan jaminan BPKB motor memang bisa menjadi solusi alternatif yang cukup mudah bagi calon peminjam. Bahkan jumlah pinjaman yang nantinya bisa didapatkan nominalnya cukup besar dan bunganya pun tidak akan berubah-ubah.

Baca juga : rekomendasi aplikasi pinjaman online cepat cair

Namun, sekali lagi pertimbangkan kembali resiko baik dan buruknya ketika mengajukan kredit. Apalagi jika dilakukan dalam jangka waktu yang sangat lama. Jika memang harus meminjam uang dari bank, maka pinjaman BCA jaminan BPKB motor bisa menjadi solusi yang mudah.

Nur Alam Hobi bergelut di bidang teknologi, digital marketing dan seo spesialist. CEO di agency digital Surabaya Masdzikry.com, lets work together.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *