Anda pasti telah mengetahui apa itu ovo yang kini telah menjadi alat transfer antar pengguna dan rekening bank yang populer di Indonesia. Namun, seringkali pengguna mengalami kendala ketika melakukan transfer. Nah di pembahasan ini, saya akan membahas mengenai cara mengatasi transfer ovo gagal dengan mudah.
Baca juga : panduan cara withdraw binomo dengan benar
Dalam melakukan transfer uang menggunakan ovo, ada beberapa hal yang perlu diperhatikan agar uang bisa masuk ke rekening tujuan. Seperti menuliskan nomer rekening dengan benar, memperhatikan alamat bank tujuan, memverifikasi identitas (upgrade ovo).
Umumnya, seseorang mengalami transfer ovo gagal disebabkan karena akun ovo belum melakukan upgrade dengan benar atau kesalahan dalam menulis nomer rekening. Tak perlu khawatir, Anda bisa mengatasi error ovo dengan melakukan beberapa hal dibawah ini.
Cara Mengatasi Transfer Ovo Gagal
Berikut dibawah ini beberapa metode yang dapat Anda terapkan dalam memperbaiki ovo error gagal transfer ke bank atau ke sesama pengguna ovo. Di antaranya yaitu:
1. Lakukan Logout dan Sign in Kembali
Metode pertama yang bisa Anda lakukan yaitu melakukan logout pada akun ovo yang bermasalah. Setelah log out, silahkan login kembali ke akun tersebut.
Caranya sangat mudah, Anda hanya perlu membuka aplikasi OVO dan mengakses bagian profile yang terletak di sisi pojok kanan bawah. Kemudian, scroll hingga kebawah dan klik Sign Out untuk melanjutkan dan lakukan login kembali.
Kendala transfer ovo error biasanya disebabkan karena akun tidak termuat dengan benar, sehingga pengguna perlu melakukan login kembali pada akun ovo yang digunakan.
2. Hapus Data Aplikasi Ovo
Melakukan hapus data pada aplikasi ovo yang terpasang juga bisa Anda lakukan dalam mengatasi transfer saldo gagal. Error ini kemungkinan bisa disebabkan karena banyaknya cache yang menumpuk pada aplikasi tersebut pada perangkat Android Anda.
Baca juga : cara transfer saldo ovo ke dana atau sebaliknya
Untuk melakukan hal ini, Anda hanya perlu membuka setting atau pengaturan ponsel Anda dan mengakses bagian aplikasi. Cari aplikasi ovo dan klik opsi hapus data atau wipe data untuk melanjutkan.
Langkah selanjutnya yaitu, Anda hanya perlu membuka ovo tersebut, lakukan login dan coba kembali melakukan transfer saldo ke rekening bank atau sesama pengguna ovo.
3. Coba Kembali Nanti
Salah satu penyebab utama transfer ovo tidak berhasil adalah karena server sedang sibuk. Sebagai pengguna, yang perlu Anda lakukan hanyalah menunggu beberapa waktu hingga server kembali normal. Misalnya menunggu beberapa jam, 1 atau 5 jam kemudian.
Ketika saldo telah terpotong, namun pembayaran tertulis bermasalah atau gagal, Anda tidak perlu khawatir karena umumnya saldo akan dikembalikan secara otomatis (refund).
4. Gunakan Perangkat Berbeda
Terkadang kendala error ovo bisa berasal pada perangkat ponsel yang sedang digunakan pengguna, entah itu kesalahan jaringan, konfigurasi aplikasi atau sebagainya.
Sehingga, Anda bisa melakukan opsi lain dengan menggunakan device yang berbeda. Pertama yang perlu Anda lakukan yaitu logout dan silahkan login kembali ke akun ovo di ponsel yang lain. Semoga berhasil.
5. Menghubungi Layanan Customer Service Ovo
Ketika berbagai tutorial memperbaiki ovo transfer gagal diatas sudah dilakukan, namun tidak membuahkan hasil. Maka Anda perlu menghubungi customer service Ovo di nomer 1-500-696, atau lebih jelasnya bisa mengakses alamat www.ovo.id/helpcenter/contactus.
Baca juga : cara mengatasi limit mingguan shopee
Menghubungi layanan customer ovo perlu Anda lakukan karena seringkali akun ovo yang digunakan bisa dibekukan sebab diduga melakukan hal-hal tertentu. Sehingga akun tidak bisa digunakan secara normal untuk menerima dan mengirim uang.
Kesimpulan
Kesimpulannya, ada berbagai opsi yang bisa Anda terapkan dalam memperbaiki transfer gagal pada aplikasi ovo. Anda perlu mencobanya satu persatu untuk mengetahui penyebabnya.
Dan yang terpenting, Akun ovo yang digunakan harus sudah di upgrade atau termasuk akun premium. Tanpa hal tersebut, tentu Anda hanya bisa menerima saldo tanpa bisa mengirimnya ke rekening bank lain atau sesama pengguna ovo.
Akhir kata, demikianlah pembahasan singkat yang dapat Anda lakukan dengan simple dan mudah mengenai cara mengatasi transfer ovo gagal. Semoga bermanfaat dan terimakasih telah membaca hingga selesai, see you next article.
Hello there, You’ve done a fantastic job. I will definitely digg it and personally suggest to my friends. I’m confident they will be benefited from this web site.