Dzikry Hobi bergelut di bidang teknologi, digital marketing dan seo spesialist. CEO di agency digital Surabaya Masdzikry.com, lets work together.

7 Fungsi Kartu Kredit Bagi Pengguna yang Perlu Diketahui

2 min read

Fungsi kartu kredit

Bertemu lagi dengan saya, pada tulisan ini saya akan membahas mengenai fungsi kartu kredit bagi pengguna yang perlu anda ketahui sebelum menggunakan kartu ini, simak lebih lanjut dibawah ini.

Pengertian Kartu Kredit

Kartu kredit merupakan kartu yang dikeluarkan oleh pihak bank sebagai metode pembayaran untuk membeli barang atau jasa dalam sistem kredit. Artinya, pihak bank akan memberi pinjaman kepada nasabah terlebih dahulu dalam bentuk kartu, dan harus dikembalikan sesuai dengan jangka waktu yang ditetapkan.

Baca juga : fungsi cmos pada komputer

Pada dasarnya, fungsi kartu kredit yaitu sebagai alat pembayaran resmi yang diberikan oleh pihak bank kepada nasabah sebagai bentuk fasilitas pembayaran yang lebih mudah dan praktis.

Alasan mengapa kartu kredit dapat dikatakan sebagai alat pembayaran yang praktis, karena kartu tersebut bisa digunakan untuk bertransaksi secara online, bisa membeli barang dengan sistem cicilan perbulannya, bisa mendapatkan dana tunai, mendapatkan promo menarik dan diskon dari berbagai tempat serta mendapatkan asuransi atau jaminan kesehatan.

Untuk mendapatkan fasilitas tersebut tentunya pihak bank akan memberikan sejumlah kebijakan serta peraturan yang mengatur hak dan kewajiban kedua belah pihak, baik nasabah maupun pihak bank. Adapun cara membuat kartu kredit yaitu Anda harus memenuhi syarat dan ketentuan yang telah ditetapkan pihak bank.

Fungsi Kartu Kredit

Sebelumnya kita telah mengetahui apa itu kartu kredit dan setelah memiliki kartu kredit, Anda perlu menggunakannya dengan baik. Karena hal ini berhubungan dengan mengelola keuangan, sehingga Anda harus mengontrol pengeluaran agar tidak konsumtif. Untuk bisa menggunakannya dengan baik, Anda perlu mengetahui fungsi kartu kredit terlebih dahulu, di antaranya sebagai berikut:

1. Sebagai Dana Emergency

Fungsi kartu kredit yang pertama yaitu digunakan sebagai dana emergency atau dana yang bisa dipakai untuk memenuhi kebutuhan yang sifatnya darurat atau mendadak.

Adapun contoh dana emergency yaitu untuk memenuhi biaya operasi melahirkan dan lainnya, sehingga Anda tidak perlu khawatir jika tidak memiliki biaya yang cukup pada saat itu. Karena kartu kredit dapat digunakan untuk membayar semua biaya tersebut. Setelah itu, barulah Anda membayarnya dengan sistem kredit.

2. Dana Opportunity

Dana opportunity adalah dana yang digunakan untuk berinvestasi atau membangun bisnis. Cara menggunakan kartu kredit dalam hal ini yaitu dengan mengambil peluang untuk berinvestasi meskipun tidak ada uang tunai, artinya Anda bisa menggunakan kartu kredit yang Anda miliki terlebih dahulu.

3. Mengetahui Biaya Pengeluaran dengan Jelas

Fungsi kartu kredit selanjutnya yaitu bisa mengetahui pengeluaran biaya dengan jelas di rekening giro serta bisa melakukan cross checking di rumah setiap akhir bulan.

Hal ini dikarenakan kartu kredit dapat mencatat biaya yang dikeluarkan dengan detail dan rutin. Sehingga mempermudah Anda mengelola keuangan dengan baik. Dimana Anda dapat mengontrol pengeluaran agar tidak melonjak terlalu tinggi.

4. Memantau Semua Bentuk Pengeluaran

Selain mengetahui biaya pengeluaran dengan jelas, fungsi kartu kredit selanjutnya yaitu untuk mengumpulkan semua bentuk pengeluaran belanjaan dalam satu tagihan. Hal tersebut dapat mengefisienkan jumlah dana yang Anda keluarkan.

Adapun beberapa contoh bentuk pengeluaran rutin yang bisa dijadikan dalam satu tagihan yaitu bayaran tagihan listrik, air, telepon dan lain sebagainya.

5. Sebagai Servis Asuransi

Tak sedikit nasabah yang merasakan manfaat kartu kredit sebagai service asuransi atau jaminan kesehatan, kecelakaan, pencurian, perjalanan serta berbagai barang yang dibeli dengan menggunakan kartu kredit tersebut. Hal tersebut tentu menguntungkan Anda untuk mendapatkan keamanan dalam penggunaan kartu kredit.

6. Metode Pembayaran Transaksi Online

Fungsi kartu kredit yang utama yaitu untuk memudahkan pembayaran transaksi secara online maupun offline. Mengingat hampir semua toko online menyediakan opsi pembayaran menggunakan kartu kredit. Bukan hanya di Indonesia saja, tetapi hampir di setiap negara seluruh dunia. Hal ini dinilai praktis dan lebih mudah.

7. Kredit Barang Dengan Bunga 0%

Kartu kredit juga mempunyai fungsi untuk membeli barang atau produk dengan cicilan sebesar 0%. Hal tersebut menjadi salah satu keistimewaan kartu kredit dibandingkan kartu debit. Meski begitu, tidak semua transaksi mempunyai bunga sebesar 0%, mengingat hal ini ditentukan dengan penjual yang menerima metode pembayaran kartu kredit.

Penutup

Itulah beberapa fungsi kartu kredit yang bisa Anda ketahui. Anda perlu mengenali kartu kredit yang dimiliki, karena ada beberapa bank yang memberikan reward didalamnya, biasanya berupa poin yang harus dikumpulkan untuk bisa ditukarkan dengan berbagai hal, seperti barang tertentu hingga voucher belanja.

Gunakan kartu kredit dengan baik dan jangan sampai berlebihan menggunakan kartu kredit yang membuat Anda terlilit hutang. Sekian dari saya dan terimakasih, sampai jumpa di postingan selanjutnya.

Dzikry Hobi bergelut di bidang teknologi, digital marketing dan seo spesialist. CEO di agency digital Surabaya Masdzikry.com, lets work together.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *