Baterai adalah salah satu bagian atau komponen yang penting di HP. Dalam penggunaan baterai, terkadang muncul masalah yang cukup krusial. Salah satu masalah atau problem tersebut adalah baterai tidak bisa dicas. Lantas, apa solusi yang tepat? Jangan khawatir, dalam tulisan ini akan menguraikan cara mengatasi HP yang tidak bisa di cas pada Android.
Baca Juga : 7 Fungsi Baterai berdasarkan Jenis-jenisnya
Ada berbagai alasan mengapa baterai HP tidak bisa dicas. Pertama, baterai tersebut mungkin memiliki umur yang sudah tua. Kedua, kemungkinan baterai tersebut memiliki masalah dengan hardware ataupun software. Segera beri tindakan agar handphone tetap bisa digunakan.
Cara Mengatasi HP yang Tidak Bisa di Cas
Berikut di bawah ini beberapa tips dan metode yang bisa Anda terapkan dengan efektif dalam memperbaiki problem ponsel android tidak bisa di charger, di antaranya yaitu:
1. Cek Kondisi Charger HP
Mengecek kondisi charger ini merupakan cara mengatasi HP yang tidak bisa di cas pertama yang wajib dilakukan. Ponsel atau HP yang tidak bisa dicas bisa disebabkan oleh banyak faktor dan charger pun bisa menjadi faktor pertama. Apalagi jika kabel charger pengguna telah memiliki umur yang tua dan usang.
Periksalah kabel charger tersebut secara menyeluruh dengan jeli dan teliti. Cek dan lihatlah apakah ada kerusakan di sepanjang kabel. Kerusakan tersebut bisa meliputi robekan, terpotong, bengkokan dan lain sebagainya.
Selain itu, cobalah untuk mencharger HP dengan menggunakan cas lain. Jika HP tersebut mengisi daya, maka bisa dikatakan yang bermasalah adalah charger tadi.
2. Cek Menggunakan Charger Nirkabel
Langkah kedua ini hanya berlaku untuk beberapa ponsel yang mendukung pengisian daya menggunakan nirkabel. Memang beberapa baterai ponsel tidak bisa diisi dengan menggunakan nirkabel dan kalau baterai pengguna bisa maka itu merupakan keuntungan tersendiri. Hal tersebut merupakan salah satu untuk menguji atau mencari tau dimana letak masalah tersebut.
Baca Juga : 8 Cara Mengatasi Baterai HP Cepat Habis Pada Android
Jika baterai yang sudah di charge bisa terisi maka yang bermasalah bukan pada baterainya. Namun, kemungkinan besar adalah di bagian lain misalnya kabel charger. Selain itu, mencharger baterai HP dengan nirkabel juga akan membantu untuk pengisian daya sementara. Oleh karena itu, HP pengguna akan tetap bisa digunakan.
3. Restart HP
Cara mengatasi HP yang tidak bisa di cas ketiga yakni merestart HP. Merestart HP berarti mematikan HP sekaligus sistem yang ada di dalamnya.
Dengan melakukan restart HP sistem pada HP akan memutus aktifitasnya atau beristirahat termasuk di dalamnya adalah mengenai baterai ponsel. Ketika dihidupkan kembali, maka ponsel bisa kembali normal.
Lantas, bagaimana cara merestart HP? Pertama, tekan yang lama pada tombol power. Setelah itu geser tanda panah pada arah reboot atau restart. Tunggu hingga HP selesai merestart. Nyalakan HP dan lihat perubahannya.
Cara ini merupakan satu dari sekian cara yang sering berhasil dalam menangani masalah pada sistem salah satunya adalah di baterai.
4. Periksa Port USB
Jika langkah di atas belum berhasil, cobalah untuk memeriksa port pada USB. Tanpa disadari, banyak pengguna ponsel yang sering mencopot kabel cas dengan cukup kasar. Hal ini tentunya menjadi masalah baru bagi ponsel terutama di port USB. Apalagi bagi pengguna yang memiliki kegiatan padat melalui ponselnya.
Perlu dipahami dan diketahui bagi pengguna bahwa melepas kabel charger dengan paksa dari port USB bisa mencederai dan membuatnya error.
Lantas bagaimana solusinya jika port USB sudah terlanjur rusak atau error? Mau tidak mau, pengguna harus membawanya ke servis agar masalah tersebut bisa teratasi dan HP bisa digunakan lagi seperti biasa.
5. Membersihkan Charging Port dengan Rutin
Cara mengatasi HP yang tidak bisa di cas kelima yakni membersihkan charging port secara rutin. Ada beberapa kebiasaan pengguna yang bisa membuat charging port menjadi kotor. Selain itu juga bisa disebabkan oleh berbagai macam kotoran seperti debu dan masih banyak lagi.
Baca Juga : Cara Kalibrasi Baterai Laptop Windows dengan Benar
Kotoran seperti debu yang menempel tersebut bisa menjadi masalah yang cukup besar. Kotoran tersebut akan menumpuk sehingga bisa menyebabkan colokan tidak bisa terpasang dengan baik. Bersihkan charging port tersebut dengan kain atau tisu.
Bersihkan secara berkala agar charging port tetap terjaga. Dengan demikian charger akan bisa disambungkan dengan ponsel secara maksimal.
6. Periksa Kondisi pada Fisik Baterai
Setelah cara atau langkah di atas tidak memberikan hasil. Pengguna diharapkan untuk mengecek kondisi fisik baterai. Baterai yang sudah lama terpasang biasanya akan muncul berbagai masalah.
Salah satu masalah tersebut adalah menggembung. Fisik baterai yang menggembung ini biasanya akan cukup sulit untuk diisi dan juga akan cepat habis.
Penutup
Beberapa tips tersebut merupakan cara mengatasi HP yang tidak bisa di cas yang bisa dijadikan referensi bagi pengguna. Agar ketahanan baterai tetap terjaga sebaiknya pengguna selalu merawatnya dengan baik.
Beberapa langkah tersebut diantaranya mengecas sebelum habis juga melepas charger sebelum penuh. Pengguna juga bisa melihat kesehatan baterai dengan menggunakan aplikasi tambahan.