Produk ini memang menghadirkan sejuta kerinduan karena rasa dan sensasinya sangat berbeda jika dibandingkan merk lainnya. Tidak heran jika banyak orang akan mencari informasi mengenai harga Ice Cream Vienetta Indomaret yang paling terbaru. Terutama jika mereka menemukan adanya promo.
Baca juga : daftar harga menu KFC di Indonesia
Kabar munculnya Viennetta kembali memang membuat penggemarnya merasa senang karena mereka bisa menikmatinya lagi setelah sekian lama. Mengingat jika es krim ini baru saja comeback, maka hanya ada dua varian rasa yang dapat dicoba yakni vanilla dan coklat dan menjadi favorit banyak orang.
Harga Ice Cream Viennetta Indomaret
Anda bisa pergi ke Indomaret untuk membelinya karena dijual secara aman dan tentunya legal. Harganya memang dirasa lebih mahal yakni sekitar Rp 50 ribu sampai Rp 60 ribu sehingga cukup menguras kantong apabila ingin merasakannya kembali.
Namun harga tersebut bukan menjadi masalah bagi orang-orang yang benar menyukainya. Pasalnya rasanya sangat enak dan nyaman di lidah, tidak heran jika dibanderol cukup mahal. Terutama dengan kabar comeback-nya tentu membuat permintaannya semakin meningkat dan diserbu banyak konsumen
Anda bisa membelinya dengan menggunakan uang cash maupun kartu kredit sesuai yang sudah disediakan oleh Indomaret sendiri. Jangan lupa untuk menyerbu di waktu-waktu seperti akhir minggu atau libur nasional karena seringkali mengadakan promo menarik pada produk tertentu.
Apa yang Membuat Ice Cream Viennetta Banyak Diburu?
Bagi generasi milenial tentu pernah merasakan bagaimana enaknya Ice Cream Viennetta di zaman dulu ketika masih kecil. Sayangnya, pada saat itu harganya memang cukup mahal dan tidak banyak toko menjualnya. Sampai akhirnya pun tidak diproduksi kembali dan comeback di bulan April tahun lalu
1. Memiliki Cita Rasa dan Konsistensi yang Lezat
Dengan cita rasa yang lezat dan konsisten, membuat orang-orang akhirnya tidak bisa beralih ke es krim lain. Terlebih di masa tenarnya, Ice Cream Viennetta memang diproduksi dengan bentuk dan ukuran berbeda pada umumnya dan relatif besar. Hal ini berhasil menarik perhatian penggemarnya.
Baca juga : rekomendasi aplikasi keylogger android terbaik
Mengingat juga di masa itu, belum banyak muncul inovasi yang muncul terutama di bidang produksi es krim. Namun Ice Cream Viennetta berani diproduksi dengan tampilan unik. Produsen pun juga memberikan cita rasa tersendiri yakni teksturnya yang renyah dalam dua varian, coklat dan vanilla.
2. Es Krim Mewah dan Elegan pada Zamannya
Tentu Anda sangat setuju apabila es krim ini memiliki bentuk dan tampilan yang super mewah karena berbeda dengan produk sejenis lainnya. Hal ini lantaran kemasannya memang memiliki ukuran lebih besar daripada lainnya sehingga terlihat begitu elegan dan tidak heran jika harganya relatif mahal.
Tampilan Ice Cream Viennetta diakui cukup berani dan mewah. Inovasi seperti ini akhirnya membuat orang-orang sangat tertarik untuk mencobanya meskipun harus mengeluarkan uang relatif mahal jika dibandingkan dengan harga es krim lain. Jadi tidak bisa dipungkiri jika varian ini mewah pada zamannya
3. Es Krim yang Dianggap Mahal
Masih berhubungan dengan poin sebelumnya, tampilan Ice Cream Viennetta yang tampak mewah akhirnya membuat orang-orang menilai jika harganya memang mahal. Asumsi seperti ini akhirnya menimbulkan kepercayaan jika produk es krim tersebut sangat worth it untuk dicoba pada zamannya.
Sementara bagi orang-orang yang pernah merasakan betapa terkenalnya Ice Cream Viennetta di masa lalu, tentu setuju jika produk es krim ini memiliki citra mahal. Tidak heran jika banyak netizen di sosial media akhirnya memunculkan cuitan jika Viennetta memang lebih superior dari merk lainnya.
4. Es Krim yang Bisa Dikonsumsi Ramai-Ramai
Dengan ukurannya yang cukup besar, membuat Ice Cream Viennetta ini dapat dikonsumsi ramai-ramai. Hal ini membuat banyak orang akhirnya memilih untuk membelinya ketika sedang mengadakan acara besar-besaran seperti kumpul bersama keluarga, arisan atau sekedar merayakan ulang tahun.
Anak-anak pada zaman dahulu pun setuju jika es krim ini bisa dijadikan sebagai teman ngobrol bersama ketika sedang berkumpul. Bentuknya yang besar dapat menjadi alternatif sebagai jajanan beramai-ramai. Tidak heran jika Ice Cream Viennetta memiliki banyak penggemar di tahun 90-an.
5. Dapat Dipotong Sampai 10 Bagian
Bagi Anda yang membeli Ice Cream Vienetta. maka jangan khawatir jika nantinya tidak kebagian. Pasalnya es krim ini bisa dipotong sampai 10 bagian sehingga dapat dibagi rata ke semua orang. Tentunya sangat menarik apabila dapat dimakan bersama-sama.
Tentu banyak orang yang bertanya juga seberapa besar ukuran dari Ice Cream Vienetta ini. Anda bisa membayangkannya jika dapat dipotong sampai 10 bagian sehingga dengan harga sekitar 50 sampai 60 ribu pun dirasa cukup sesuai.
Penutup
Itulah harga Ice Cream Vienetta Indomaret yang bisa Anda peroleh sekitar 50 sampai 60 ribu. Kembalinya diproduksi es krim ini memang menjadi kabar bahagia bagi semua penggemarnya di era 90-an silam sehingga sangat disayangkan jika tidak mencobanya.