Di era modern saat ini, penggunaan akses internet telah menjadi kebutuhan bagi setiap manusia dalam melakukan berbagai aktivitas sehari-hari, baik itu bekerja, belajar, hiburan dan lainnya. Nah pada kesempatan kali ini saya akan membagikan tutorial mengenai cara membuat hotspot di windows dengan program mypublicwifi yang dapat anda praktekkan dengan mudah dan cepat.
Baca juga : cara melihat password wifi yang terhubung melalui cmd
Dengan adanya teknologi internet, kita dapat terhubung ke banyak orang melalui perangkat komunikasi elektronik seperti smartphone android, laptop ataupun komputer. Selain dari itu, saat ini kita juga dimudahkan dengan banyaknya sosial media canggih yang dapat digunakan untuk mendapatkan informasi yang dibutuhkan.
Apa Itu MyPublicWifi?
MyPublicWifi ialah alat perangkat lunak yang memiliki fungsi untuk membuat hotspot atau jaringan baru pada laptop dan komputer windows pengguna. Program ini memiliki lisensi freeware yang sepenuhnya gratis saat anda gunakan.
Cara Membuat Hotspot di Windows
1. Hal pertama yang harus anda lakukan yaitu menghubungkan komputer atau laptop terlebih dahulu ke jaringan internet, entah itu modem ataupun wifi.
2. Lalu install program MyPuclicWifi. Anda bisa mengunduh program tersebut melalui situs resminya, mypublicwifi.com
3. Setelah menginstall, silahkan restart komputer atau laptop anda terlebih dahulu agar lebih optimal.
4. Kemudian buka program tersebut. Apabila hotspot sedang berjalan, klik tombol stop hotspot untuk mengatur hotspotnya.
5. Isi nama wifi atau ssid dan kata sandi sesuai selera dan klik tombol start hotspot untuk memulai mengaktifkan hotspot laptop atau komputer anda.
6. Dan selesai, hotspot telah berhasil anda buat. Gunakan dengan bijak.
Informasi Tambahan
Tutorial ini dapat anda terapkan pada laptop atau komputer yang menggunakan sistem operasi windows, baik itu windows 7, 8 dan 10. Selain itu, program mypublicwifi ini memiliki berbagai fitur yang dapat anda manfaatkan dengan gratis dan mudah.
Penutup
Akhir kata, demikianlah pembahasan singkat dari saya mengenai tutorial cara membuat hotspot di windows dengan menggunakan program mypublicwifi. Cukup sekian dan terimakasih telah berkunjung di web masdzikry, sampai jumpa di pembahasan selanjutnya.