Di tutorial kali ini saya akan membahas mengenai cara mematikan recycle bin pada sistem operasi windows dengan mudah, seperti apa kelanjutannya? simak lebih lanjut dibawah ini.
Apa itu recycle bin?
Recycle bin atau tempat sampah merupakan fitur pada sistem operasi windows yang berfungsi sebagai tempat recovery dari file yang dihapus oleh pengguna, sehingga file yang tidak sengaja terhapus dapat dikembalikan dengan mudah menggunakan recycle bin.
Baca juga : cara memperbaiki partisi harddisk yang hilang
Seperti yang kita tau kehadiran fitur recycle bin ini cukup membantu bagi pengguna, namun recycle bin juga mempunyai kekurangan yang berdampak pada perangkat komputer yang digunakan.
Pasalnya apabila pengguna tidak menghapus file yang tersimpan di recyle bin secara berkala, dapat memakan ruang penyimpanan harddisk serta membuat perangkat terbebani dan menjadi lebih lambat dalam memproses sesuatu.
Cara mematikan recycle bin
- Pertama, anda membuka recycle bin terlebih dahulu di desktop atau di pencarian windows.
- Kemudian klik tombol manage di bagian pojok kiri atas.
- Lalu klik pilihan Recycle Bin Properties.
- Pada tahap ini pilih partisi yang akan dimatikan fitur recycle binnya.
- Klik don’t move file to recycle bin, remove file immediately when deleted untuk mematikan recycle bin.
- Kemudian klik tombol apply untuk menyimpan konfigurasi dan klik oke untuk menutup jendela.
- Lihat gambar dibawah ini apabila kurang jelas.
Langkah dalam gambar :
Penutup
Gimana cukup mudah bukan?, demikianlah pembahasan saya mengenai cara mematikan recycle bin pada windows yang perlu diketahui, semoga tutorial ini dapat berguna dan bermanfaat bagi anda para pembaca.
Sekian dari saya dan seperti biasa saya ucapkan terima kasih telah berkunjung di website masdzikry, sampai jumpa pada pembahasan menarik lainnya, see you.