Masdzikry.com – Riyadhus Shoffatul Ilmiah atau yang kerap disapa Raya merupakan salah satu dari 20 Finalis Putri Hijab Jawa Timur 2022 yang akhirnya menjadi satu-satu nya perawakilan jawa timur ke ajang nasional, yakni Putri Hijab Indonesia.
Perwakilan Jawa Timur sendiri sebenarnya ada 2 orang, yakni Raya sebagai Runner Up 1 Putri Hijab Jawa Timur 2022 dan Winner Putri Hijab Jawa Timur 2022, tapi sangat disayangkan bahwa Winner Putri Hijab Jawa Timur mengalami sakit saat mendekati jadwal keberangkatan yang cukup membuat dirinya tidak bisa melanjutkan perjuangannya menuju ajang Nasional.
Tentu hal tersebut cukup membuat Raya dilema dan pressure tersendiri karena hanya ia yang akhirnya menjadi harapan satu-satunya Jawa Timur.
Namun hal tersebut justru membuat nya menjadi semakin bersemangat dan membara untuk dapat memberikan yang terbaik bagi dirinya, jawa timur, keluarga dan orang banyak.
Dimana kegiatan karantina Putri Hijab Indonesia sendiri sangat amat padat, dimulai dari pagi hari sampai langit Kembali gelap, dimana pada setiap harinya seluruh finalis Putri Hijab Indonesia diberikan kelas kelas yang dapat mengupgrade dan menambah pengetahuan serta pengalaman para finalis terhadap hal-hal tertentu yang mendasari pageantry itu sendiri, seperti kelas public speaking, catwalk, pose, attitude, table manner, photoshoot dan lain sebagainya.
Segala persiapan tentunya sudah dilakukan oleh Raya dengan cukup baik dan maksimal, hingga akhirnya dengan ridho Allah SWT, Jawa Timur bisa mendapatkan posisi TOP 10 Putri Hijab Indonesia 2022.
Dimana tahun 2021 Jawa Timur hanya sampai di Top 25, namun dengan penuh semangat yang membara Raya bisa mendapatkan posisi Top 10 melawan 65 finalis lainnya dari berbagai daerah dan pulau yang berbeda.
Tentu semua ini diraihnya bukan serta merta dengan waktu dan perjuangan yang singkat, Raya sendiri sudah mengikuti beberapa ajang beauty pageant yaitu Beauty Muslimah Indonesia 2021, Duta Hijab Radar Malang 2022, Putri Hijab Jawa Timur 2022 dan Putri Hijab Indonesia 2022.
Dan fun fact yang cukup membuat 21,2K followers instagramnya tekagum dengan sosok Raya adalah ia ternyata pernah mejadi Penjaga Laundry di tempat laundry an orang, ia melakukan semua pekerjaan itu sendiri mulai dari menerima laundry masuk, mencuci, menjemur, menyetrika, packing sampai baju pelanggan diambil kembali.
Ia juga pernah menjadi Penjaga Toko kelontongan dimana selain menjadi kasir, ia juga mengangkat-angkat barang dari atas ke bawah, mengirim galon kerumah pelanggan dan lain sebagainya. “Aku merasa pada setiap kegagalan dan kesulitanku adalah pelajaran yang sangat amat berharga, kalau aku tidak pernah gagal dan susah, aku tidak akan pernah tau mana yang namanya berhasil dan makmur.
Sependek pengalamanku, aku menjadi lebih dapat menghargai setiap pekerjaan, aku dapat lebih menghargai berbagai macam karakteristik orang, dan banyak lagi.
Sehingga aku selalu berusaha untuk mensyukuri dan melewati setiap proses yang aku lalui dengan senang hati dan pikiran yang terbuka” ucap Raya, Perempuan multitalenta ini juga memegang prinsip dan motto hidup ‘gagal agar belajar, sakit lalu bangkit, terbentur untuk terbentuk’.
Raya ilmiah juga berpesan kepada setiap orang terutama Wanita bahwa “setiap orang memilki start yang berbeda-beda, setiap orang diciptakan dengan kelebihan dan kekurangan nya sendiri, jadi stop bandingkan diri kita dengan orang lain.
Tolak ukur diri kita adalah diri kita yang sebelumnya, musuh terbesar kita bukan orang lain, tapi musuh terbesar kita adalah rasa takut mencoba yang ada pada diri kita.”