Aplikasi kencan online saat ini cukup populer di kalangan pengguna telepon pintar. Dengan kelebihan dan kekurangan Tinder yang dimiliki, aplikasi ini dirancang untuk membantu memudahkan penggunanya mencari jodoh. Namun, tidak sedikit juga yang memanfaatkannya hanya untuk mengisi waktu luang serta mencari teman ngobrol.
Mengenal Aplikasi Tinder
Tinder untuk apa? Tinder merupakan platform atau aplikasi yang akan membantu penggunanya mencari pasangan secara online. Aplikasi kencan online ini dirilis pada tahun 2012 dan semakin populer di seluruh penjuru dunia.
Baca juga : Perbedaan Novel dan Roman
Konsep aplikasi ini sebenarnya cukup sederhana. Aplikasi akan menampilkan foto dan profil singkat dari pengguna lain yang berada di sekitar lokasi Anda.
Kemudian, Anda bisa memilih swipe right atau left pada foto tersebut, Untuk menggunakan aplikasi Tinder, Anda harus melakukan pendaftaran melalui akun Facebook atau nomor telepon. Persyaratan tersebut demi menjaga akun benar-benar memiliki informasi valid.
Apa Saja Kelebihan dan Kekurangan Tinder?
Pengguna aplikasi Tinder sudah lebih dari 50 juta orang di seluruh dunia. Walaupun kehadiran aplikasi kencan online ini menuai pro dan kontra, namun masih banyak orang tertarik.
Hal ini tidak terlepas dari keuntungan Tinder Platinum yang didapatkan para pengguna antara lain:
- Tinder memiliki pengguna yang sangat besar dan beragam, sehingga peluang mendapatkan pasangan potensial lebih besar.
- Algoritma aplikasi ini berdasarkan lokasi dan preferensi, sehingga membantu menemukan jodoh online yang lebih tepat.
- Setelah menemukan kecocokan, Anda bisa memulai percakapan dan membina komunikasi.
Setelah mengetahui kelebihan, Anda pun harus mempelajari kelebihan dan kekurangan Tinder sebelum memutuskan untuk mengunduhnya:
1. Kelebihan Tinder
Aplikasi pencarian jodoh online Tinder memiliki algoritma khusus, sehingga Anda dapat menemukan pasangan yang sesuai dengan preferensi.
Sebab Anda bisa menentukan kriteria sesuai keinginan, mulai dari jenis kelamin, usia, dan masih banyak lagi. Menariknya lagi, aplikasi ini telah dilengkapi fitur Super Like.
Fungsinya untuk menandai pengguna tertentu yang menarik perhatian. Adanya fitur tersebut membuka peluang Anda menemukan pasangan yang cocok lebih besar lagi. Menggunakan aplikasi Tinder juga membuka peluang untuk bertemu orang-orang baru.
Dari pertemuan tersebut, Anda bisa belajar serta mendapatkan pengalaman untuk mengembangkan hubungan yang lebih baik lagi.
Adanya kelebihan dan kekurangan Tinder akan membantu Anda memutuskan akan menggunakan aplikasi ini atau mengurungkannya.
2. Kekurangan Tinder
Meskipun Tinder banyak memiliki keunggulan, namun terdapat kekurangan yang tidak bisa Anda hindari.
Salah satu kelemahan terbesarnya yaitu penekanan pada penampilan fisik. Sebab, aplikasi ini bergantung pada foto profil pengguna. Bahkan seringkali peraturan Tinder tersebut membuat penilaian cepat hanya berdasarkan pada penampilan saja.
Hal ini nantinya akan berpengaruh terhadap hubungan yang dangkal serta fokus pada kualitasnya saja daripada menjalani hubungan bermakna. Kelemahan lain dari aplikasi Tinder yaitu preferensi budaya pacaran.
Baca juga : Cara Pinjam Kuota XL Tanpa Pulsa
Meskipun aplikasi ini bertujuan untuk menemukan hubungan yang bermakna, namun seringkali orang menyalah artikan sebagai pertemuan casual bahkan cinta satu malam. Adanya kelebihan dan kekurangan Tinder seharusnya menjadi pertimbangan bagi calon pengguna.
Kekurangan lainnya berhubungan dengan masalah privasi yang harus menjadi perhatian bagi pengguna Tinder.
Aplikasi kencan online tersebut mengharuskan pengguna menghubungkan akun Facebook. Hal tersebut seringkali menimbulkan masalah terutama yang berhubungan dengan informasi pribadi.
Contohnya, orang lain dapat mengakses foto pengguna Tinder. Meskipun saat ini pihak pengembang Tinder telah menerapkan langkah-langkah preventif, namun masih ada saja resiko bocornya Informasi pribadi.
Kesimpulan
Saya harap informasi mengenai kelebihan dan kekurangan Tinder ini akan membantu Anda untuk memutuskan dengan lebih mudah.
Tentu Anda bisa lebih berhati-hati akan kemungkinan bocornya informasi pribadi, walaupun telah banyak pengguna mendapatkan jodoh melalui aplikasi ini.